Latih Kreativitas, Inilah 5 Rekomendasi Mainan Untuk Anak

Admin Tweet Ilmu
Image by Freepik

Jakarta - Selain menjadi media hiburan, mainan yang tepat ternyata bisa membantu anak untuk melatih kemampuan fisik dan kreativitasnya, loh. Namun, kebanyakan orang tua menjadi bingung sebaiknya jenis mainan apa yang bisa melatih kreativitas anak.

Jangan khawatir, parents! Berikut ini kami menyiapkan 5 rekomendasi mainan anak untuk melatih otak dan juga kreativitas.

 1.Berbagai jenis Blocks

Parents pasti sudah tidak asing dengan jenis mainan satu ini. Sebenarnya, ada banyak jenis mainan blocks yang dijual dipasaran dengan bentuk dan warna yang beragam.

Permainan ini membantu untuk melatih motorik halus dan mengembangkan logika pada anak-anak. Parents bisa mengajak anak untuk bermain blocks bersama dan membiarkan anak mengeksplorasi kreativitas serta imajinasinya.

 2.Mainan musik

Mainan musik menjadi salah satu jenis mainan yang menarik bagi anak-anak. Dengan bermain alat musik, parents bisa mengajak anak untuk melatih pendengarannya, kreativitas serta jiwa seni di dalam diri anak.

Biarkan anak untuk memainkan mainan alat musiknya dan menciptakan nada-nada yang menyenangkan.

 3.Boneka Jari

Bukan hanya karena bentuknya yang menyerupai hewan atau karakter menggemaskan, boneka jari bisa menjadi salah satu mainan untuk melatih kreativitas anak.

Parents bisa menggunakan boneka jari sebagai properti saat menceritakan dongeng atau cerita seru bagi anak. Biarkan imajinasi anak berkembang saat bermain menggunakan boneka jari ini.

 4.Puzzle

Puzzle atau mainan bongkar pasang bisa menjadi opsi mainan edukatif yang merangsang kreativitas anak. Permainan ini membantu untuk melatih ingatan, mengasah motorik halus, mengasah kemampuan memecahkan masalah, serta meningkatkan rasa percaya diri pada anak, lho.

Tingkat kesulitan puzzle bisa parents sesuaikan tergantung umur dan kemampuan si kecil, ya.

 5.Finger painting

Mainan berikutnya ialah finger painting. Parents bisa menggunakan cat yang aman bagi anak anak atau pewarna makanan. Bermain finger painting ini akan membantu mengembangkan keterampilan motorik halus anak.

Kreativitas si kecil juga akan terlatih saat mencampur beberapa warna menjadi satu dan menghasilkan warna yang baru. Dengan memainkan ini, anak jadi mudah mengingat nama-nama warna.

Itulah beberapa rekomendasi mainan yang membantu melatih otak dan juga kreativitas anak. Sebaiknya, parents selalu membelikan mainan yang edukatif dan bermanfaat bagi si kecil, ya.

 

Baca Juga:

Posting Komentar

Mari kita diskusikan bersama...
Gunakanlah kata-kata yang sopan, dengan tidak menggunakan unsur-unsur kekerasan, sara, dan menyudutkan seseorang. Terima Kasih
Oops!
It seems there is something wrong with your internet connection. Please connect to the internet and start browsing again.
[]