Image by Qalebstudio on Freepik |
Jakarta - Untuk meningkatkan dan menyesuaikan pengalaman yang lebih baik, Android meluncurkan pembaruan pada sistem operasi setiap tahunnya. Setelah Android 13, tahun ini Android kembali resmi meluncurkan Android 14.
1. Atur Personalisasi-mu Sendiri
Android 14 sangat
berfokus pada aksesibilitas penggunanya dan mendukung dengan fitur-fitur yang
lebih baik. Untuk itu, pengguna Android 14 bisa mengatur shortcut khusus agar
dengan mudah dan cepat mengakses aplikasi atau fungsi yang disukai. Tidak hanya
itu, pengguna Android 14 juga bisa menyesuaikan sendiri widget, warna, font dan
lainnya pada layar kunci atau layar beranda dengan mudah.
2. Kualitas Gambar Lebih Baik
Android 14 kali ini
menawarkan kualitas gambar atau video yang lebih baik dari update Android
sebelumnya. Agar pengguna bisa menampilkan foto dengan warna-warna lebih cerah,
Android 14 memperkenalkan sistem operasi baru bernama “Ultra HDR”. Dengan layar
HDR ini, pengguna dapat mengambil foto tanpa mengurangi kualitas gambar.
3. Fitur Keamanan dan Kesehatan
Android 14 memiliki
fitur yang mendukung keamanan dan melindungi perangkat lebih baik. Pengguna
diberikan kontrol besar atas data dengan memberikan izin pada aplikasi yang
digunakan. Android 14 juga mengharuskan pengguna untuk memiliki PIN keamanan
enam digit. Selain itu, pengguna Android 14 akan dimudahkan untuk track masalah
kesehatan dengan mengintegrasikan aplikasi Health Connect pada perangkat.
Update lainnya adalah
Android 14 hadir dengan fitur yang mendukung bagi pengguna dengan gangguan
penglihatan dan pendengaran. Android 14 menyiapkan alur untuk mengakses alat
bantu dengar lebih cepat dari shortcut. Tidak hanya itu, panel Magnifier
Setting yang terdapat pada Android 14 juga lebih intuitif dengan kemampuan
memperbesar dan memperkecil layar hingga 100 persen.